Kamis, 05 Januari 2012

pembahasan tentang pendidikan

Pandangan Terhadap Pendidikan :
            Pendidikan menurut saya adalah sebagai alat untuk mengubah kehidupan menjadi lebih baik, meningkatkan harkat dan martabat manusia. Karena tanpa adanya pendidikan kita tidak akan dihargai oleh orang, dan kita akan di renadahkan di lingkungan sekitar. Dengan adanya pendidikan kehidupan kita akan lebih maju, karena kita bisa bekerja dan bisa meraih cita-cita. Dan bisa melakukan pekerjaan dan keahlian yang kita pilih sesuai dengan bakat, intilegensi, dan potensi yang kita miliki.
            Pendidikan juga sangat berperan penting dalam hal beribadah dan berkomunikasi dengan Allah swt.  Karena tanpa adanya ilmu pendidikan, kita tidak akan tahu bagaimana cara beribadah kepada Allah dan apa-apa saja yang di anjurkan dan di larang Nya. Pendidikan juga dibutuhkan dalam bersosialisasi dengan masyarakat dan lingkungan sekitarnya. Karena pendidikan juga mengajarkan kita bagaimana cara besikap baik di depan orang banyak, mengajarkan bagaimana cara berbicara dengan tutur kata yang terjaga dan juga cara sopan santun kepada orang.
            Jadi pendidikan sangat berperan penting dalam menjalani kehidupan dan problema di atas muka bumi ini.












Tidak ada komentar:

Posting Komentar